Sabtu, 23 Januari 2016

Pusat Oleh-Oleh

Bawalah cinderamata dan buah tangan sebagai kenang-kenangan anda telah mengunjungi Lampung. Berikut ini kami akan sajikan tempat tempat teratas untuk membeli oleh-oleh khas lampung.
Toko Oleh Oleh Yen-Yen
Toko ini selalu menjadi langganan bagi para wisatawan yang ingin membawa buah tangan khas Lampung. Di toko ini terdapat Keripik Pisang, Sambal Lampung, Kerupuk dan Masih banyak oleh-oleh lainnya yang anda bisa dapatkan disini. Toko Yen-Yen di Jl. Ikan kakap No. 60 Teluk Betung Selatan. Terletak dekat dengan Vihara Thay Hin Bio. 
Kawasan Jalan Z.A Pagaralam (Gang PU)
Jika anda merasa toko oleh-oleh Yen-Yen dan di daerah sekitarnya tidak cukup untuk keripik pisang, Maka kunjungi Gang PU. Disini berbagai macam gerai yang menjual banyak keripik pisan dengan berbagai macam variasi rasa yang tidak biasanya ditemukan di tempat oleh-oleh lain seperti keripik pisang rasa Balado, Melon, dan masih banyak lagi.
Toko Ninda
Terletak di jalan Sudirman Bandar Lampung, Toko ini menyediakan cinderamata khas lampung. Terdapat banyak pilihan yang tersedia disini. Dan juga terletak dekat daerah pahoman dan dekat Tugu adipura. 





Kaos Lampung Waleu
Kaos lampung waleu merupakan salah satu gerai yang menyediakan banyak pakaian kaos yang siap menjadi oleh-oleh anda. Terletak di jalan WR. Mongonsidi Waleu memiliki posisi yang strategis, dekat dengan Hotel berbintang seperti Sheraton, Emersia, 7th Hotel, dan POP Hotel. 


0 komentar:

Posting Komentar